Menkomdigi Meutya Hafid menghadiri undangan Kementerian Digital dan Perhubungan Jerman dalam rangka International Digital Dialogue Conference (IDDC), pada 21-22 November 2025, Berlin, Jerman.
Tidak hanya bertukar pandang, dalam kegiatan tersebut Kemkomdigi juga melakukan pertemuan strategis dan penandatanganan MoU dengan Kementerian Digital dan Perhubungan Jerman sebagi langkah konkret untuk mempererat kerja sama lintas negara di bidang digital.
Penandatanganan MoU tersebut merupakan kelanjutan dari progres forum tahunan Indonesian-German Digital Dialogue (IGDD) yang menghasilkan Joint Declaration of Intent (JDoI) on Cooperation in the Field of Digitalization pada tahun 2023 lalu.
Inklusivitas, pemberdayaan, dan kepercayaan menjadi prinsip-prinsip fundamental transformasi digital yang ditekankan oleh Menkomdigi Meutya Hafid dalam pidatonya pada IDDC 2024.